HALIM.PK-Jakarta, ekspresinews.com
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyambut kedatangan Presiden Turkiye, Recep Tayyip Erdogan beserta Ibu Emine Erdogan di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta (11/2). Kedatangan pemimpin negara sahabat ini menandai awal dari kunjungan kenegaraan Presiden Erdogan ke Indonesia dalam rangkaian lawatannya ke tiga negara di kawasan.



Setibanya di bawah tangga pesawat, Presiden Prabowo menyambut Presiden Erdogan dengan jabat tangan erat di tengah rintik hujan yang mengguyur Jakarta malam ini. Setelahnya, Presiden Erdogan beserta Ibu Emine Erdogan memberikan penghormatan sejenak kepada bendera Indonesia dan Turkiye yang dibawa oleh pasukan pembawa bendera.
Esok hari (12/2), Presiden Prabowo akan menyambut Presiden Erdogan melalui upacara penyambutan kenegaraan di Istana Kepresidenan Bogor, Provinsi Jawa Barat. Selain itu, Presiden Prabowo dan Presiden Erdogan juga dijadwalkan akan melakukan pertemuan bilateral guna membahas kerja sama strategis yang menguntungkan bagi kedua negara.
#Terintegrasi Mediacetak AMPER@ PressTASI PUSAKA EksPRESSi MEREKAT dan JAringan Wartanet Aktivis Relawan nusantarA
?083148223467. 081802391556. 085701336668. 083117120679
-
- 083117120679