Search
Tertarik Pasang Iklan ? Hubungi

Harkop Ke-76, Sekda Agus Mulyadu Berharap Keberadaan Koperasi Tetap Terjaga di Kota Cirebon

IMG-20230719-WA0009

Harkop Ke-76, Sekda Agus Mulyadu Berharap Keberadaan Koperasi Tetap Terjaga di Kota Cirebon

CIREBON.Jabar,ekspressinews.com
Sekretaris Daerah (Sekda) berharap keberadaan koperasi sebagai sokoguru perekonomian di Indonesia tetap terjaga.

Hal tersebut diungkapkan Sekda Kota Cirebon, Drs. H. Agus Mulyadi, M.Si., saat menghadiri senam yang dilanjutkan dengan gowes bersama bareng koperasi Indonesia dalam Semarak Hari Jadi ke-654 Cirebon dan Harkopnas ke-76 tingkat Kota Cirebon di CSB Mall, Minggu (16/7/2023).

“Kami tentu berharap koperasi yang merupakan bagian dari perekonomian Indonesia bisa terus hidup,” harap Agus.

Keberadaan koperasi, menurut Agus, sudah teruji dan mampu bertahan di masa krisis. Keberadaan koperasi yang memiliki fungsi utama untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya diharapkan juga mampu terus bertahan di era ekonomi global saat ini. “Dari anggota untuk anggota juga,” ujarnya.

Namun Agus juga menekankan agar setiap koperasi yang ada di Kota Cirebon mampu untuk melakukan pertanggungjawaban secara rutin melalui rapat anggota tahunan (RAT). RAT ini mewujudkan transparasi yang ada di koperasi sekaligus menunjukkan koperasi tersebut dalam kondisi sehat.

“Istimewanya peringatan Hari Koperasi tahun ini bersamaan dengan rangkaian peringatan Hari Jadi ke-654 Cirebon,” kata Agus. Sehingga penyelenggaraan lebih semarak dengan beragam kegiatan yang digelar oleh DKUKMPP Kota Cirebon.

Sementara itu, Kepala DKUKMPP Kota Cirebon, Iing Daiman, S.IP., M.Si., menjelaskan pihaknya terus berupaya mengawasi dan membimbing koperasi yang ada di wilayahnya. Ada pun jumlah koperasi yang aktif dan dalam kondisi sehat sekitar 267. Jumlah ini sudah bertambah dari sebelumnya di angka sekitar 200 koperasi.

Selanjutnya untuk memudahkan pelaporan dan pembukan koperasi, pihaknya akan segera melaunching aplikasi Sikoper UKM atau sistem informasi koperasi dan UKM.

“Diharapkan kesulitan untuk membuat laporan bisa diatasi,” tutur Iing. Aplikasi ini memudahkan baik koperasi maupun UMKM untuk membuat laporan keuangan yang selama ini sering menjadi kendala.

Untuk kegiatan hari ini, usai senam dilanjutkan dengan gowes mengelilingi Kota Cirebon dimulai dari halaman CSB Mall dan finish di tempat yang sama. Kegiatan dilengkapi dengan doorprize dan dimeriahkan dengan bazaar UMKM yang digelar sejak 14 Juli hingga 16 Juli 2023 di tempat yang sama.

(Biro-Korlipda/RedPemda)

Diakses MC.AMPER@ PressTASI dan PUSAKA

Berita Lainya...

Verified by MonsterInsights