MAJALENGKA.Jabar,ekspressinews.com
Ketua Kamar Dagang dan Industri ( KADIN ) Jawa Barat melantik kepengurusan KADIN Majalengka masa bakti 2023 – 2028 bertempat di hotel Fieris Kertajati Majalengka , Rabu ( 27/09/2023 ).
Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Majalengka Tarsono D. Mardiana, Ketua KADIN Jawa Barat Cucu Sutara, Ketua KADIN Majalengka Dena M.Ramdan Kapolres Majalengka, para Kepala OPD dan undangan.
Ketua Penyelenggara Rd. Hendrian Natanagara dalam laporanya mengatakan dalam pengukuhan hari ini kita mengambil tema “Membangun Ekonomi KADIN Majalengka yang Profesional, Kompeten, dan Berdaya SaingTinggi”.
Setelah Kadin Majalengka mengalami kevakuman selama 2 tahun akhirnya Kadin Majalengka memiliki nahkoda baru pada tanggal 31 Mei 2023 lalu Dena Muhammad Ramdan terpilih secara aklamasi pada musyawarah Kadin Majalengka.dan resmi dilantik Ketua Kadin Majalengka masa bakti 2023-2028.
“Pemerintah Daerah Kabupaten Majalengka mempunyai tugas untuk melakukan koordinasi dan pengembangan iklim usaha dan industri sesuai dengan kebutuhan daerah sampai pada tingkat satuan pemerintah terkecil, untuk itu dalam implementasikan visi misi Kadin sebagai Mitra pemerintah ini harus dilakukan bersama , oleh seluruh pihak terkait dan lembaga beserta pelaku dunia usaha dan industri bersama sama di Majalengka, ” tuturnya.
Sementara itu Ketua Kadin Majalengka, Dena Muhammad Ramdan mengatakan bahwa kolaborasi antara pemerintah dengan Kadin sangat penting dan diperlukan baik di tingkat pusat maupun tingkat provinsi kota dan kabupaten.
“Mari kita mewujudkan kekompakan dalam kesamaan Visi dalam upaya membangun usaha yang profesional, kompeten dan berdaya saing tinggi, kemudian meningkatkan akses iklim usaha industri dan perdagangan di Majalengka yang kondusif sesuai dengan kebutuhan pasar selanjutnya mendorong pembangunan keunggulan spesifik di masing-masing potensi yang ada sesuai potensi daerah di Majalengka dan kebutuhan pasar di Majalengka, ” ujar Dena.
Sementara Wakil Bupati Majalengka Tarsono D. Mardiana dalam sambutanya mengucapkan selamat kepada pengurus Kadin yang baru saja dikukuhkan.
Mudah – mudahan dengan kepengurusan yang baru bisa bersinergis dan bekerjasama dengan Pemkab Majalengka dalam menumbuhkan perekonomian dan pembangunan di Kabupaten Majalengka.
“Apa yang harus dikerjakan untuk membangun ekonomi di Majalengka serta pertumbuhan ekonomi, ini adalah bukti kolaborasi antara Pemkab dan dunia usaha sehingga masyarakat menikmatinya. Keberpihakan dunia usaha menjadi modal dasar yang harus kita tumbuhkan terlebih ada KADIN yang baru saja dikukuhkan harus menjadi solisi untuk meningkatkan pembangunan ekonomi di Kabupaten Majalengka, ” tutur Wabup.
Wabup optimis bahwa Kadin Majalengka dapat menjalin kerja sama dengan pemerintah daerah untuk menyambut momen tepat untuk memanfaatkan peluang dari BJB yang akan beroperasi penuh pada Oktober mendatang.
KADIN diharapkan bisa mendorong terhadap pengembangan usaha kecil dan menengah guna meningkatkan kualitas dan cakupan pasar yang lebih luas dan baik lagi.
Wabub juga berharap Kadin dapat mengidentifikasi potensi besar dalam produk pertanian Majalengka yang dapat memasuki pasar nasional dan internasional, seperti kapulaga, jahe merah, bawang merah dan produk lainnya.
Ia menekankan bahwa ini adalah tantangan yang harus dihadapi dan diselesaikan oleh Kadin Majalengka agar komoditas pertanian lokal dapat menjadi pemasok utama.
Selain itu, potensi UMKM Majalengka juga harus dimanfaatkan dengan baik, dengan fokus pada pengembangan dan pemasaran produk-produk mereka.
(Biro-WAG.FKM/Redpemda)