Search
Tertarik Pasang Iklan ? Hubungi

Bupati Ruhimat Hadiri HALAL BIHALAL Keluarga Besar DINSOS

IMG-20220527-WA0007.jpg

Bupati Ruhimat Hadiri HALAL BIHALAL Keluarga Besar DINSOS

SUBANG,ekspressinews.com
Bupati Subang H. Ruhimat yang akrab disapa Kang Jimat menghadiri Halal Bihalal Keluarga Besar Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Subang, di Capolaga Subang, Senin 23 Mei 2022.

Peserta Halal Bihalal keluarga besar Dinsos Subang terdiri dari jajaran Dinsos, SDM Pendamping Keluarga Harapan (PKH), TAGANA, Pekerja Sosial Masyarakat (PSM), Karang Taruna, TKSK , Operator SIKS-NG & SLRT.

Camat Sagalaherang, Sirojudin S.IP., M.Si. dalam sambutannya berharap kegiatan halal bihalal ini memberikan manfaat dan menjalin silaturahmi sebagai ibadah.
“Terima kasih telah memilih Sagalaherang, yang sudah ada tempat-tempat wisata, mudah-mudahan dengan kehadiran teman-teman di sini membawa kemajuan untuk kemajuan wisata di Sagalaherang”

Selanjutnya Kepala Dinas Sosial Drs. H. Deden Hendriana, M.Pd. menyatakan kebahagiaannya atas terlaksananya kegiatan halal bihalal tersebut, setelah sebelumnya 2 tahun ke belakang tidak dapat terlaksana akibat adanya pandemi covid-19.

H. Deden mengungkapkan saat ini di Dinsos memiki pekerjaan yang heterogen, dan setiap PSKS memiliki tupoksi masing-masing. Contoh, SDM PKH yang berjuang untuk menangani kemiskinan, Tagana yang selalu terdepan menangani bencana, dan mitra lainnya dengan tugasnya masing-masing.
“Semua unsur ini mempunyai tupoksi masing-masing dan bekolaborasi dalam menangani permasalahan sosial di Kabupaten Subang, alhamdulillah semuanya hari ini walau tidak semuanya, bisa bertemu dengan Pak Bupati, ini tanda pak Bupati peduli dengan Dinas Sosial dan para mitranya”

Dalam sambutannya, Kang Jimat atas nama pribadi, pemerintah daerah Kabupaten Subang dan juga keluarga, menyampaikan permohonan maaf atas segala khilaf dan kesalahan. Dirinya berharap halal bihalal ini dapat meningkatkan sinergi, kekompakan dan kesatuan langkah dalam melayani masyarakat.

”Simkuring sami jelma, loba khilaf loba salah, bapa nyuhunkeun di hapunten”

Kang Jimat pun mengungkapkan Dinsos sebagai Dinas yang menangani masalah kemiskinan memerlukan berbagai strategi dalam pelaksanaannya. Kang Jimat pun menghimbau kepada para mitra Dinsos untuk bekerja dengan tanggung jawab sesuai tupoksinya masing-masing.

“Apa yang menjadi keinginan masyarakat, hayu urang babarengan sesuai tupoksi masing-masing dalam mewujudkan hari esok Subang yang lebih baik.”

Kang Jimat pun menitipkan salam kepada para warga melalui para keluarga besar Dinsos atas kurang maksimalnya pembangunan di Kabupaten Subang.
“Karena kalian ada langsung di lapangan pang nepikeun hampura, sampaikan kepada masyarakat, selama dua tahun ini pembangunan belum bisa maksimal, terutama pembangunan fisik. Kusabab lebih ngutamakeun keselamatan nyawa manusia. Insya Allah bapa menjamin anggaran tidak disalahgunakan”

Kang Jimat pun membahas mengenai hadirnya Pelabuhan Patimban yang memberikan dampak positif dan negatif, pemerintah daerah harus menyiapkan hal tersebut, yaitu dengan mempersiapkan infrastruktur, karena nantinya Subang akan mengalami lonjakan penduduk, baik dari kelahiran, maupun pertambahan penduduk karena urbanisasi.

“Itulah mengapa pemerintah daerah membuka akses Cipeundeuy – Serangpanjang, Cilamaya – Patimban. Di masa depan, 40-50 tahun lagi, anak cucu kita menikmati hasil yang dikerjakan sekarang, kami sampaikan ini agar hadirin tahu apa yang kami lakukan”. Tutur Kang Jimat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asisten Daerah Bidang Pemerintahan & Pembangunan, Kadispemdes, Kadisdik, Kepala BP4D, Muspika Kec. Sagalaherang, Anggota DPRD Subang Fraksi PKS, Kapolsek, Danramil, Babinsa, Kades & tokoh agama dan tokoh masyarakat Desa Cicadas Kabupaten Subang.

(Biro/Istiqomah-Ddn/Redpemkab)
#Diakses MC Bulletin AMPER@ PressTASI dan PUSAKA
📱081802391556
083148223467
*Wartawan kami dilengkapi srt tgs & tercantum dibox redaksi*

Berita Lainya...

Verified by MonsterInsights